VERSIINDONESIA.COM - Pencarian anak sulung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yang hilang di sungai Aare Swis terus dilakukan.
Tak terkecuali Tim SAR yang terus berupaya melakukan pencarian Emmeril Khan Mumtadz.
Hingga kini Emmeril Khan Mumtadz hilang sminggu usai terseret arus Sungai Aare di Bern, Swiss.
Baca Juga: CEK FAKTA: Anak Ridwan Kamil Telah Ditemukan, Begini Fakta Sebenarnya
Tim SAR mengungkapkan pada Jumat 3 Juni 2022 pencarian intensif tetap dilanjutkan.
Bahkan, pihaknya menyebut telah berupaya menurunkan tambahan dukungan anjing pelacak.
Dikutip VersiIndonesia.com dari laman RRI, Tim SAR berharap jika keterlibatan anjing pelacak bisa ikut mendeteksi keberadaan Eril.
Baca Juga: Ricardo Horta Sukses Selamatkan Portugal dari Kekalahan saat Menjamu Spanyol di UEFA Nation League
Berdasarkan keterangan dari KBRI Swiss, petugas mengerahkan patroli darat, sungai, dan hingga drone.
Penyelam tidak dapat dikerahkan karena pertimbangan derasnya arus sungai.